Rencana Poprov di Akhir Tahun 2021 Bakal Tertunda

Sangihe164 views

SANGIHE, JURNAL6.COM – Pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Poprov) di tahun 2021 bakal ditunda menyusul belum ada kejelasan dan informasi resmi dari pihak penyelenggara. Bakal tertundanya agenda dua tahunan tingkat Provinsi juga berimbas terhadap alokasi dana hibah dari pemerintah daerah ke Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sangihe.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Daerah Kepulauan Sangihe, Wandu Labesi mengatakan, hingga saat ini belum ada informasi resmi terhadap penyelenggaraan Pekan Olahraga Provinsi. Koni Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) belum mengkonfirmasi Apakah Poprov akan digelar tahun ini namun sebagai kontestan dalam perhelalatan tersebut tetap melakukan berbagai persiapan.

“Untuk pernyataan resmi belum ada cuma kalau mendengar informasi lisan dari beberapa teman akan ditunda sampai dengan pada awal tahun depan. Tetapi sekali lagi untuk pernyataan resmi itu belum, kami sangat berharap sebelum APBD-Perubahan ini sudah ada pernyataan resmi terkait dengan jadinya tidaknya tahun ini Poprov sehingga kebijakan anggaran kan bisa disesuaikan,” terangnya.

Ditambahkannya, terhadap kesiapan kontingen Sangihe saat ini masih terganjal berakhirnya periode kepengurusan Koni per Agustus 2021. Sebagai instansi teknis pihaknya membangun komunikasi dan koordinasi untuk setelah menentukan karateker demi percepatan pembentukan kepengurusan baru.

“Koni tahun 2021 ini sudah berakhir pada tanggal 14 Agustus yang lalu sehingga kami sementara membangun komunikasi dengan Koni Provinsi terkait dengan karateker yang akan di tunjuk dan dipercayakan oleh Koni Provinsi untuk memfasilitasi musyawarah Koni Kabupaten dan itu kami berharap secepatnya dalam rangka persiapan-persiapan karena ketika tanggal 14 pengurus Koni yang ada demisioner,” kata Labesi.

“Jadi sebenarnya Koni Provinsi secepatnya menetapkan karateker dan itu tentu akan ada kerjasama dengan pemerintah daerah untuk memfasilitasi,” sambungnya.

Kesipan daerah terhadap pemenuhan semua ketentuan dalam keikutsertaan Kontingen Kabupaten Sangihe jika Pekan Olahraga Provinsi jadi digelar di Tahun 2021 segera rampung termasuk proses pelatihan dan pembinaan setiap cabang olahraga.(Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *