Komitmen Cegah Narkoba, BNNK Sangihe Bentuk Empat Desa Bersinar

Sangihe346 views

Sangihe, jurnal6.com

Sebagai komitmen pencegahan dan peredaran Narkoba di Kabupaten Kepulauan Sangihe, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Kepulauan Sangihe telah membentuk empat Desa Bersih Narkoba (Bersinar) di sejumlah wilayah.

Menurut Kepala BNNK Melki Tuwankotta, di Kabupaten Kepulauan Sangihe sejauh ini sudah ada empat Desa Bersinar diantaranya Desa Petta Timur Kecamatan Tabukan Utara, Taloarane I Kecamatan Manganitu, Pananaru Kecamatan Tamako dan Hesang Kecamatan Tamako.

“Salah satu kriteria dipilihnya sejumlah desa menjadi Desa Bersinar dimana terjadi peningkatan aktivitas masyarakat diantaranya lokasi Pelabuhan, Kampus dan Desa Pariwisata. Dan Peningkatan aktivitas masyarakat juga dikhawatirkan berpeluang adanya praktek-praktek illegal terutama masalah Narkoba sebab akhir-akhir ini marak, kita mengantisipasinya,” kata Tuwankotta.

Lanjut dikatakannya, di Desa Bersinar juga ada Unit Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM) yang menjalankan peran untuk pemberdayaan masyarakat, rehabilitasi, pemberantasan dan pencegahannya. IBM terdiri dari Tokoh Agama, Pemuda dan Organsiasi atau Lembaga Sosial masyarakat serta Pemerintah setempat.

“Saya berharap, dengan adanya program Desa bersinar secara berkesinambungan kasus penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba dapat diminimalisir dengan dukungan semua pihak yang saling bersinergi,” harap Tuwankotta.

Dia menambahkan, sejak tahun 2020 BNNK Sangihe telah melaksanakan program strategis nasional dari BNN yaitu pembentukan Desa Bersih Narkoba.

“Pencanangan Kampung atau Desa Bersinar dilakukan secara nasional sejak tahun 2020 lalu, di 34 Provinsi termasuk Kabupaten Kota se Indonesia,” tutup Tuwankotta. (Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *