Jelang Idul Fitri, Gaghana dengan Forkopimda Gelar Pasar Murah dan Pantau Harga di Pasar Towo’e

Sangihe542 views

Sangihe, Jurnal6

Dalam rangka menghadapi hari raya idul fitri 1442 H, tahun 2021 Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Jabes E Gaghana SE ME bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan monitoring dan memantau harga barang- barang di Pasar tradisional Towo’e Tahuna sekaligus menggelar pasar murah dalam rangka bulan suci ramadhan dan idul fitri ,Kamis (6/5/2021).

Dari pantauan media ini, Bupati Jabes Gaghana melakukan monitoring bersama Forkopimda, Pimpinan OPD,Wakil ketua DPRD Michael Thungari, dan Ketika monitoring Bupati berbincang-bincang dengan para penjual menanyakan tentang kondisi harga barang-barang di pasar.

Bupati Jabes E Gaghana diwawancara setelah usai melakukan monitoring di pasar mengatakan bahwa itu adalah aktifitas pemerintah daerah, bersama Forkopimda untuk memantau perkembangan harga seiring dengan persiapan menyambut hari raya idul fitri di bulan suci Ramadhan.

“Pemerintah Daerah bersama Forkopimda bersama-sama memantau perkembangan harga seiring dengan persiapan untuk kita menyambut Hari raya Idul Fitri di bulan suci ramdhan ini,” kata Gaghana.

Gaghana berharap bagi Para pengusaha mempunyai niat yang sama ,tidak menggunakan memontum hari raya untuk menaikkan harga.

“Kita berharap teman-teman pengusaha punya niat yang sama tidak mrnggunakan momentum hari raya ini untuk menaikan harga sehingga kita langsung melihat sekaligus ada pasar murah untuk memberikan ruang kepada masyarakat yang punya pendapatan terbatas dapat membeli harga yang lebih murah dari harga pasar,” harap Gaghana.

Selain adanya pasar murah, Bupati beserta jajaran Forkopimda memberikan bantuan 50 unit meja lipat dan payung kepada para pedagang musiman di pasar Towo’e yang hanya menggunakan alas lantai.(Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *