Jefrie Massie GMPK Sulut Pertanyakan Pinjaman PD Pasar ke Pihak Ketiga

MANADO,JURNAL6.COM- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Masyarakat Perangi Korupsi Sulawesi Utara, melalui Sekretaris Drs. jefri Massie mempertanyakan pinjaman kepada pihak ketiga oleh direksi PD Pasar Manado sebesar Rp 2 milyar rupiah yang melanggar aturan karena dikenakan bunga 10%,yang menjadi kewajiban setiap bulan.

“Memang adanya pandemi covid -19 ini memang diakui sangat mempengaruhi pendapatan PD Pasar. Namun sesungguhnya harus ada kiat-kiat untuk memperbaiki manajemen pasar misalnya gaji semua pejabat PD Pasar dipangkas, dilakukan pergantian sift terhadap karyawan dengan bekerja misalnya hanya 50% sehingga gaji mereka bisa dikurangi. ” koar Massiel

Lebih jauh katanya, Direksii PD Pasar harus lebih transparan dalam mengelola keuangan PD Pasar, terutama pemanfaatan dana sebesar Rp 2 milyar, yang seharusnya dapat bekerjasama dengan pihak bank sehingga tidak terlilit bunga yang cukup besar yaitu sepuluh %.

“Kami GMPK mendesak pihak penegak hukum untuk menyelidiki pengelolaan keuangan di PD Pasar agar transparan dan akuntabel termasuk masalah perparkiran yang didugga banyak menguap kepada oknum tertentu.” tukasnya

Diapun menambahkan , tidak mungkin Pasar itu merugi apalagi jika Pasar dikelola dengan baik, Karena itu pihak PD Pasar Manado sangat dibutuhkan jajaran Direksi yang berintegritas,memiliki skil dan pengalaman yang mumpuni.

“Kami mengamati di era Dirut sebelumnya pengelolaan PD Pasar secara kasat mata menunjukan kinerja yang baik. Namun sayang harus diganti dan dan harus diakui keadaan pasar tidak semakin membaik.” Pungkasnya.

(team)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *