Polres Sangihe Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Samrat-2020

Sangihe100 views

Sangihe-, Jurnal6
Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Kepolisian Kewilayahan Patuh Samrat-2020.dilasanakan di Mapolres Kepulauan Sangihe. Bertindak sebagai Pimpinan Apel Waka Polres Sangihe, Kompol Ferry Manoppo. Apel pada Kamis (23/7/2020) itu dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Kepulauan Sangihe, Kepala SKPD, para Kapolsek, Perwira dan Bintara, Pers Kodim Sangihe, Lanal Tahuna, Dishub, SatPol PP dan Dispenda.

Wakapolres selaku Pimpinan Apel membacakan Amanat Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara  mengatakan, Polri telah menetapkan Kalender Operasi Patuh yg rutin dilaksanakan setiap tahunnya.

“Operasi Patuh Tahun 2020 ini akan dilaksanakan selama 14 hari. Itu dimulai Tanggal 23 Juli sampai 5 Agustus 2020 secara serentak di seluruh Indonesia. Pada Operasi Patuh Samrat Tahun ini memiliki ciri tersendiri dimana dalam waktu pelaksanaannya bersamaan dengan perayaan hari raya Idul Adha 1441 H,” ungkapnya. 

“Apel Gelar Pasukan ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personil maupun sarana pendukung lainnya, sehingga kegiatan Operasi berjalan dgn Optimal dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yg telah ditetapkan,” sambung Manoppo.

Adapun sasaran prioritas Operasi Patuh tahun 2020 adalah :1. Pengemudi dan penumpang sepeda motor tidak menggunakan helm SNI.2. Pengemudi menggunakan Handphone.3. Pengemudi melawan arus.4. Penggunaan Safety Belt atau Sabuk Pengaman.(Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *