Ini yang Dibahas Saat Rakor Partai Perindo Provinsi Sulut di Hotel Peninsula Manado

Manado, Politik560 views

Manado, Jurnal6.com

Partai Perindo Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) gelar Rapat Koordinasi (Rakor) di Hotel Peninsula, Manado, Sabtu (18/3/2023). Rakor ini dihadiri oleh seluruh Ketua dan Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo se-Provinsi Sulut.

Tidak hanya itu, seluruh anggota DPRD dari Partai Perindo dan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) se-Provinsi Sulut, juga diundang dalam Rakor ini.

Menurut Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Sulut, Jaclyn Koloay, Rakor ini adalah tindaklanjut dari Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) yang telah digelar pada 2 pekan lalu.

“Dua pekan lalu kami telah menggelar Rakerwil yang dihadiri oleh Ketum pak Harry Tanoesoedibjo. Tindaklanjut dari Rakerwil itu maka kami menggelar Rakorwil,” jelas Jaclyn Koloay.

Saat Rakor, kata Jaclyn Koloay, semua ketua DPD dan Bappilu melaporkan progres kerja hasil Raker dua pekan lalu.

“Puji Tuhan, progresnya sudah menunjukkan angka yang menggembirakan,” imbuhnya.

Selain laporan progres kerja, terang anggota DPRD Kabupaten Minsel ini, Rakor ini membahas soal strategi pemenangan saat Pemilu 2024 nanti.

“Materi pemenangan disampaikan langsung oleh Koordinator Wilayah Pulau Sulawesi yang juga sebagai Ketua Bidang Ideologi dan Kaderisasi DPP, pak Ronny Tanusaputra,” ungkapnya.

Sementara itu, Korwil Sulawesi saat penyampaian materi pemenangannya mengatakan, Partai Perindo berpeluang besar mendapatkan kursi DPR RI.

“Sulut pasti dapat satu kursi untuk DPR RI. Jadi, jalankan semua program yang telah kita bicarakan,” tandasnya.

Turut hadir dalam Rakor ini, Ketua Bidang OKK DPP Perindo, Yusuf Lakaseng, Ketua Bappilu Perindo Sulut Ferdinand Eman.(csr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *