Peringatan HUT RI di Masa Pandemi, Susetyo: Dulu Kita Berjuang Lawan Penjajah Sekarang Berjuang Melawan Covid-19

Sangihe376 views

Sangihe, Jurnal6

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) bakal diselenggarakan beberapa hari lagi.

Semangat Kemerdekaan peringatan HUT proklamasi Republik Indonesia ke-76 akan mendorong seluruh masyarakat untuk terus berjuang memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Hal itu dikatakan Kapolres kepulauan Sangihe AKBP Tony Budhi Susetyo SIK dikonfirmasi Kamis (12/8/2021) tentang Semangat Kemerdekaan di tengah pandemi Covid-19. Kesadaran dalam menjalankan protokol kesehatan di tengah pandemi juga merupakan bagian dari perjuangan untuk melindungi diri sendiri keluarga dan lingkungan sekitar dari ancaman virus corona.

“HUT Proklamasi atau kemerdekaan RI itu di tengah pandemi, dulu kita berjuang melawan penjajah sekarang kita berjuang untuk melawan Covid-19,”kata Susetyo.

“Dengan semangat kemerdekaan ini tentunya tetap harus mematuhi dan mentaati protokol kesehatan dan kita sama-sama berjuang untuk menekan angka penularan Covid 19 dan sama-sama berjuang memutus mata rantai penyebaran Covid 19,” sambungnya.

Susetyo berharap momentum peringatan hari proklamasi akan mendekatkan jiwa kecintaan terhadap negara kesatuan Republik Indonesia.(Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *