Sangihe, Jurnal6 – Jajaran Polres Kepulauan Sangihe gelar anjangsana ke panti asuhan Siti Maryam, Kelurahan Tona Satu, Kecamatan Tahuna Timur. Anjangsana itudalam merayakan maulid nabi Muhamad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam (SAW) tahun 2020.
Kapolres Kepulauan Sangihe, AKBP Tony Budhi Susetyo SIK di sela-sela kunjungan ke pantiasuhan mengatakan, kegiatan kemanusian sebagai bentuk kepedulian bagi anak-anak panti asuhan yang menjadi tanggung jawab bersama.
“Wujud kebersamaan dan saling berbagi serta menjaga silahturahmi kita wujudkan dengan memberian bantuan bagi anak-anak panti asuhan. Kiranya dalam momentum perayaan Maulid Nabi Muhamad dapat meningkatkan iman dan takwa kita kepada tuhan yang esa,apalagi saat ini di perhadapkan dengan pandemi Covid 19,” kata Susetyo
Sementara itu, pengurus panti asuhan Siti maryam H. Indris Umar sangat mengapresiasi kehadiran jajaran Polres Kepulauan Sangihe dalam kunjungan tersebut, selain berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan, Idris Umar berharap silahturahmi tetap terjaga sebagai bentuk kepedulian bagi sesama.
“Kunjungan seperti ini bersama pak Kapolres dan jajarannya kami sangat berterima kasih selain mengadakan silahturahmi bapak Kapolres bisa melihat langsung lebih dekat tentang keberadaan panti asuhan ini dan dapat membagi kasih pada anak-anak di panti asuhan ini. Kami menyampaikan banyak terima kasih atas kunjungan bapak Kapolres dan jajarannya pada hari ini,” ujarnya.
Bantuan yang di berikan dalam kegiatan anjangsana yang juga turut di hadiri sejumlah petinggi di jajaran Polres kepulauan Sangihe, berupa bahan sembako dan keperluan anak-anak. Panti asuhan Siti Maryam di huni 32 anak-anak terdiri dari anak balita hingga telah mengeyam pendidikan tinggi.(Ady)