Perindo Provinsi Sulut dan Kotamobagu Bagi-bagi Takjil di Bundaran Paris

Kotamobagu, Jurnal6.com
Pengurus Partai Perindo Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dan Kota Kotamobagu, menggelar kegiatan bagi-bagi takjil. Kegiatan ini dilaksanakan di bundaran pusat Kota Kotamobagu, Senin (25/4/2022).

Kegiatan bagi-bagi takjil ini dipimpin langsung Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Sulut, Jaclyn Ivana Koloay. Ribuan buah kue dan teh kemasan dibagikan kepada umat muslim yang akan melakukan buka puasa.

Warga Kota Kotamobagu begitu antusias menerima pemberian takjil oleh pengurus Partai Perindo Sulut dan Kota Kotamobagu.

Menurut Ketua DPW Perindo Sulut, Jaclyn Koloay, kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari rasa kebersamaan pengurus Perindo dengan umat muslim yang sementara menjalankan ibadah puasa.

“Sebagai sesama anak bangsa, kami pengurus Partai Perindo Provinsi Sulawesi Utara dan Kota Kotamobagu, tergerak untuk membantu menyediakan makanan dan minuman untuk buka umat muslim di Kota Kotamobagu,” kata Jaclyn Koloay.

Tidak hanya membantu menyediakan makanan dan minuman untuk buka puasa umat muslim, kata Jaclyn, namun, kegiatan itu, juga untuk membantu umat muslim yang menjual kue.

“Semua kue yang kami bagikan, dibeli dari umat muslim penjual kue berbuka puasa. Mereka juga ikut merasakan keuntungan dari berjualan kue saat puasa,” terang anggota DPRD Kabupaten Minahasa Selatan itu.

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Kota Kotamobagu, Nelson Paat, mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil gratis mendapat sambutan positif warga Kota Kotamobagu.

“Warga Kota Kotamobagu yang menerima takjil, menyampaikan rasa terima kasih mereka karena telah mendapatkan takjil saat mereka masih dalam perjalanan,” kata Nelson Paat.

Dikatakannya juga, kegiatan ini akan menjadi rutinitas dari Partai Perindo di tahun-tahun mendatang.

“Mari doakan agar Partai Perindo dapat menjadikan kegiatan ini menjadi kegiatan rutin setiap tahun,” timpalnya.

Ikut mendampingi Ketua DPW Perindo Sulut Jaclyn Koloay membagikan takjil, Bendahara Perindo Sulut Rul Mantik, Kepala Kantor DPW Perindo Sulut Meyvo Rumengan, Sekretaris Perindo Kota Kotamobagu Ferdinand Mokodompit, Bendahara Perindo Kota Kotamobagu Frando Walukow, serta beberapa Ketua Kecamatan Perindo se-Kotamobagu.

Tidak hanya paket takjil yang dibagikan, namun Perindo juga membagikan masker. Tiap warga mendapatkan 1 bungkus masker untuk mencegah penyebaran Covid-19.(csr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *