Wakil Ketua DPRD Victor Mailangkay Serap Aspirasi Warga Kombos Timur

Jurnal6.com Manado – Kegiatan reses III Tahun 2021 dimanfaatkan Wakil Ketua DPRD Sulut DR. Johanis Victor Mailangkay mengunjungi Kelurahan Kombos Timur Kota Manado guna menyerap aspirasi warga setempat.

Kedatangan wakil ketua DPRD sekaligus koordinator komisi II ini disambut Lurah Kombos Timur Rinto Sambuaga S.Ip, M.Si. bersama para Ketua Lingkungan (Ketling) sekaligus menggelar reses terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

” Saya melakukan meresap aspirasi-aspirasi (Reses) tapi diwakilkan oleh Lurah dan juga Ketua-ketua lingkungan yang ada. ” ujar legislator Dapil Kota Manado ini

Dalam pertemuan tersebut beragam aspirasi disampaikan masyarakat yang diwakili Lurah dan Ketling khususnya terkait masalah infrastruktur drainase, penerangan jalan yang belum terealisasi serta perbaikan jalan setapak.

Selain itu keinginan warga Kelurahan Kombos Timur terkait pembangunan sarana pendidikan SMP, SMA/SMK di wilayah Kecamatan Singkil yang sudah pernah diusulkan diharapkan menjadi perhatian pemerintah Provinsi

“Saya merespon-nya dengan baik dan teliti dalam hal ukuran dan spesifiknya dari aspirasi yang disampaikan, yang menjadi kewenangan Kota Manado saya akan ketemu dengan Pak Walikota, dan terkait dengan kewenangan Provinsi salah satunya aspirasi Pembangunan SMA/SMK.” tandas politisi Partai Nasdem.

” Saya sudah berkomunikasi dengan lurah jika ada lahan kosong di atas 4 Hektare untuk dapat dibangun SMA/SMK saya akan kawal terus aspirasi ini supaya anak-anak hebat wilayah singkil bisa berprestasi memiliki sekolah yang dekat. ” kunci Mailangkay. (stem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *