Jeane Lalujan Pertanyakan, Laporan Keuangan PD Pasar Manado

MANADO,JURNAL6.COM- Sikap tegas dan tak pandang bulu diperlihatkan oleh sang legislator moncong putih Jane Lalujan, Buktinya dalam rapat bersama Pemerintah Kota yang didalamnya adalah PD Pasar Manado, Srikandi yang dikenal vokal ini mempertanyakan, pelaporan keuangan secara berkala selama 6 bulan milik PD Pasar Manado ke Pemerintah Kota dan tembusan ke dewan Kota tak kunjung direalisasikan,

” Kami minta laporan berkala PD Pasar Manado, setiap 6 bulan, karena sampai saat ini belum juga kami terima ,” koar Srikandi yang dikenal garang ini.

Lebih jauh katanya, seharusnya pihak PD Pasar Manado lebih pro aktif untuk memasukan tembusan laporan berkala itu kepihak Dewan Kota Manado, agar kami tahu persis berapa besaran uang yang masuk ke kas daerah. Apalagi, sampai saat ini tidak ada retribusi PAD dari pihak PD Pasar .

“Dari data yang kami kantongi, setiap hari ada Rp 60 juta uang yang masuk ke kas PD Pasar Manado,” pungkasnya.

Sementara itu Sekretaris Kota Manado Mickler Lakat SH,MH yang diapit Kabag Hukum Yanthi Putri SH,MH, Asisten Satu Drs Heri Saptono mengatakan, memang setahu kami pihak PD Pasar harus memberikan laporan ke Pemkot Manado sebagai owner dan tembusannya ke komisi II DPRD Manado. Dan kedepan kami akan lebih bagus lagi dan harus demikian karena ini merupakan suatu koreksi yang baik terkait administrasi negara.

“Memang Pak Dirut (Beliau-red) bukan merupakan wajah baru di PD Pasar. Dia pernah menjabat Dirops dan Banwas sehingga dia tahu yang tidur dan berlobang di PD Pasar.” ungkap Lakat

Mantan Asisten Satu Pemkot Manado inipun menambahkan, dan ketika ia jadi Dirut apakah ada perobahan Change, H-7 sebelum lebaran . Dan kami percaya anggaran itu pasti akan diambil dari pendapatan bukan pinjaman.

” Pada intinya kami menerima semua aspirasi Anggota Dewan untuk tidak menarik retribusi yang terlalu tinggi bagi pedagang. Dan kami siap bersinergi untuk mematuhi amanah dari lintas partai karena 12 hari Pak Dirut sudah ada langkah bukan stagnant.” Tegas Mickler.

(Rogam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *