Van Bonne Konsolidasi , Peduli dan Beri Solusi di Ranotana Weru

MANADO,JURNAL6.COM- Partai Demokrat Kota Manado yang digawangi oleh Ketua DPC-PD Kota Manado Nortjce Henny Van Bonne, tak pernah lelah bahkan bergeming sedikitpun untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat yang diterpa Pandemi Virus Corona atau Covid-19.

Bukti konkritnya, wanita tangguh yang memegang posisi sebagai Wakil Ketua DPRD di Gedung putih Tikala ini, terus melakukan Konsolidasi bersama seluruh pengurus dan relawan di bilangan Kelurahan Ranotana Weru.

“Kehadiran kami di sini untuk melaksana kan konsolidasi sekaligus melihat dari dekat masyarakat yang terdampak Covid-19,” ucap Nortjce

Lebih jauh katanya, dimasa Pandemi Covid-19 ini, Partai Demokrat tetap eksis dan terdepan dalam membantu sekaligus peduli bahkan memberi solusi bagi masyarakat yang terpapar Virus Corona atau Covid-19.

“Sesuai dengan arahan Ketua Umum (Ketum) kami Bapak AHY , kehadirannkami disini untuk memberikan solusi dan bantuan bagi masyarakat yang terdampak Covid-19,” pungkasnya.

Dalam konsolidasi iti Ketua DPC Partai Demokrat Kota Manado Noortje Van Bone yang juga wakil ketua DPRD kota manado yang diapit Ketua PAC Partai Demokrat Kecamatan Wanea Lilly Walandha yang juga ketua komisi 4 DPRD Kota Manado , mendengarkan semua keluhan warga sekaligus memberikan bantuan dan solusi bagi masyarakat setempat.

(Rogam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *