Bersahabat di Gedung Rakyat, BW dan CNR Bakal ‘Bentrok’ di Pilgub

Jurnal6 Manado – Dua Politisi muda penghuni Gedung Cengkih Sulut Braien Waworuntu (BW) dan Careig Runtu (CNR) bakal adu kekuatan untuk memenangkan jagoan masing masing pasangan Calon Gubernur/Wakil Gubernur VAP-HR dan CEP-SSL pada pertarungan Pilkada Sulut 9 Desember mendatang.

Dalam aktifitas keseharian di DPRD Sulut keduanya merupakan sahabat karib dan memiliki kesamaan visi dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Namun pada momentum Pilkada Gubernur, BW yang merupakan politisi Partai NasDem sekaligus koordinator pemenangan VAP-HR Minahasa Tomohon mengaku akan all out memenangkan paslon tersebut dengan angka diatas 50 persen.

Disisi lain CNR, politisi Golkar sekaligus koordinator pemenangan wilayah Minahasa Tomohon juga optimis menargetkan kemenangan minimal 50 persen untuk CEP-SSL

” Dalam hal pelaksanaan tugas di DPRD kami kompak, namun untuk tugas pemenangan di Pilkada kami siap ‘bentrok’ ” tegas keduanya, kamis (22/10) di kantor DPRD Sulut.

Kerja keras kedua politisi millenial ini bakal diuji siapa yang bakal memenangkan pertarungan ketika Pilkada di gelar 9 Desember 2020.

“Nanti teruji siapa yang paling jago, tunggu hasilnya 9 Desember 2020,” ungkap keduanya kompak. (stem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *