Yokung: Nasdem Konsisten Dukung VAP Cagub Sulut

Manado, Minut171 views

Manado, Jurnal6
Dinamika internal Partai Nasional Demokrat (Nasdem) soal Calon Gubernur Sulawesi Utara (Cagub Sulut) terus berlanjut. Partai besutan Surya Paloh ini menepis isu perubahan SK Cagub dan menegaskan penetapan Cagub Sulut tak berubah dan hanya untuk Dr (HC) Vonnie Aneke Panambunan (VAP).

“Sampai saat ini Partai Nasdem masih konsisten mendukung Cagub Vonnie Anneke Panambunan (VAP),” tegas Wakil Sekretaris DPW Partai Nasdem Provinsi Sulut Christian Yokung (CY), Sabtu (29/8/2020).

Pasalnya, menurut CY, dalam surat rekomendasi DPP Partai Nasdem telah ditetapkan VAP sebagai Cagub.

“Sangat kecil kemungkinan terjadi pergantian calon gubernur Partai Nasdem. Masih tetap VAP,” jelasnya.

Menurut CY, justru partai sudah meminta VAP menentukan wakilnya. “Jadi langkah mundur kalau masih meragukan SK DPP untuk VAP,” paparnya.

Lanjut Yokung, Nasdem sedang membangun konsolidasi internal secara intens untuk memenangkan VAP sebagai gubernur Sulut pada Pilkada 9 Desember mendatang.

“Saat ini mesin partai all out bekerja di semua daerah. Kalau ada yang masih utak-atik SK Nasdem, itu cuma dinamika kecil. Biasa itu,” katanya.

Ia pun mengajak kepada seluruh pengurus, kader dan simpatisan Partai Nasdem untuk tetap mendukung VAP sebagai Cagub Sulut.

“Mari semua kader dan simpatisan bersatu dan berjuang memenangkan VAP di Pilgub Sulut,” ajaknya. (PaulWo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *