Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-75 di Sangihe Berlangsung Sederhana

Sangihe125 views

Sangihe, Jurnal6
Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 di Kabupaten Kepulauan Sangihe, berlangsung sederhana. Upacara dilaksanakan di Lapangan Gelora Santiago rumah jabatan Bupati, Senin (17/08/2020).

Pelaksanaan peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Di tengah Pandemi Virus Corona, penerapan Protokol Kesehatan Covid-19 tetap dilaksanakan dalam Upacara ini. Itu seperti pakai masker, jaga jarak serta pembatasan jumlah peserta upacara.

Selaku Inspektur Upacara Bupati kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE ME dan diikuti 3 pleton pasukan yang terdiri dari Kodim 1301/Sangihe, Lanal Tahuna dan Polres Sangihe, dan jumlah Pasukan Pengibar Bendera pada upacara kali ini hanya 3 orang.

Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 75 kali ini mengusung tema “Indonesia Maju” dengan Logo Bangga Buatan Indonesia. Pemilihan tema tersebut memiliki arti yakni untuk merepresentasikan Pancasila sebagai pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. 

Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE ME, selaku inspektur upacara, saat dikonfirmasi usai pelaksanaan upacara mengungkapkan, sangat bersyukur meski di tengah pandemi Covid-19 pelaksanaan upacara berlangsung hikmah.

“Pelaksanaan ini sudah ditentukan oleh sekretaris menteri mulai dari peserta upacara dan yang lainnya diserahkan kepada daerah untuk inovasi,” ungkap Gaghana.

Bupati mengakui, meski berbeda dari tahun sebelumnya, namun HUT Proklamasi ke 75 tahun 2020 di wilayah perbatasan RI-Filipina tetap menggelar berbagai kegiatan. Seperti, pengibaran bendera merah putih serentak di teluk Petta Kecamatan Tabukan Utara yang diprakasai Lanal Tahuna diikuti 300 perahu, Pembentangan bendera 50 meter di Pelabuhan Tua Tahuna oleh Kodim 1301/Sangihe serta lomba video inovasi pelayanan publik, adaptasi kebiasaan baru lawan covid-19. Yang ketiga kegiatan ini sudah dilakukan pada Sabtu (15/8/2020).

“Pandemi  ini membuat kita semangat berinovasi dan bekerja dengan berbagai terobosan. Dan kegiatan yang telah dilakukan ini, untuk membangun semangat persatuan dan kesatuan menjaga NKRI. Dan rencana besok (hari ini,red) kembali akan dilaksanakan kegiatan pembentangan bendera sepanjang 545 meter di Pulau Kecamatan Nusa Tabukan yang diprakasai Polsek Tabut,” pungkas orang Nomor Satu di Bumi Tampungang Lawo ini.(Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *