Legislator Sulut Nick Adicipta Lomban Gelar Reses Sambil Bagikan Sembako Gratis Kepada Warga

Bitung197 views

Jurnal6 Bitung – Kegiatan reses pertama tahun 2020 dimanfaatkan anggota DPRD Sulut Nick Adicipta Lomban menemui perwakilan warga Kelurahan Paudean dan Kelurahan Dorbolaang Kecamatan Lembean Selatan Kota Bitung Rabu (29/4/2020).

Sesuai protokol covid 19 kegiatan jaring aspirasi ini hanya melibatkan perwakilan masyarakat dari aparat pemerintah Kelurahan serta sejumlah tokoh masyarakat.

Meski hanya melalui perwakilan, namun aspirasi yang disampaikan warga menjadi perhatian khusus politisi milenial yang juga ketua Fraksi NasDem DPRD Sulut ini.

” Mendengarkan dan menyerap aspirasi konstituen bagai kami sebagai wakil rakyat merupakan suatu kewajiban untuk diperjuangkan kepada Pemerintah, terutama apa-apa yang menjadi kewenangan pemerintah Propinsi sesuai aspirasi yang disampaikan kepada kami “terang Lomban.

Sementara warga di dua kelurahan tersebut menyampaikan sejumlah keluhan kepada anggota komisi 2 DPRD Sulut terkait masalah pertanian, perikanan.

Disamping itu masalah infrastruktur khususnya pemeliharaan lampu jalan diharapkan mendapat perhatian pemerintah karena kondisi yang ada saat ini menurut warga banyak lampu jalan bantuan Pemerintah provinsi Sulut sudah tidak berfungsi.

Selain itu warga minta pemerintah provinsi agar transparan dalam penyaluran Sembako di tengah pandemic covid 19.

Menanggapi hal aspirasi wara, Lomban pun mengatakan bahwa keluhan-keluhan serta masukan warga Kelurahan Paudean dan Kelurahan Dorbolaang Kecamatan Lembeh Selatan, akan di tampung dan menjadi bahan masukan kepada pemerintah provinsi Sulut.

“Pastinya saya akan memperjuangkan aspirasi ini sampai ketahap realisasi. Dan untuk keluhan masyarakat diluar mitra kerja komisi II tentunya akan berkoordinasi lintas komisi maupun lintas fraksi,” jelas mantan Nyong Sulut ini.

Di kesempatan itu pula, Lomban juga
membagikan bantuan pribadi sebanyak 100 paket sembako bagi lansia kurang mampu di Kecamatan Lembeh Selatan.

Turut hadir dalam reses tersebut, Lurah Herman Sologia bersama dengan para perwakilan masyarakat. (stem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *