Johny Sumual Bagikan Beras kepada Warga Terdampak Covid-19

Minsel156 views

Amurang, Jurnal6
Serangan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Sulawesi Utara (Sulut) memantik empati sejumlah warga. Itu terlihat dari antusiasnya sejumlah orang mampu membantu keluarga kurang mampu. Salah satunya adalah Johny Sumual.

Mantan Wakil Ketua DPRD Minsel yang kini menggeluti usaha kontraktor ini, menyisipkan sebagian pendapatannya untuk membantu warga. Dalam beberapa hari di pekan ini, pria murah senyum itu disibukkan dengan aktivitas membagikan beras kepada warga kurang mampu. Tidak hanya beras, namun beberapa item bahan kebutuhan pokok lainnya, juga ikut dibagikan.

JoS, sapaan akrab mantan Calon Bupati Minsel, 2015-2020 ini kepada Jurnal6 mengatakan, pembagian bahan makanan yang dia lakukan adalah bentuk dari rasa kebersamaan. Sebab, dia melihat, banyak orang yang membutuhkan bantuan di tengah pandemi Vovid-19.

“Sebagai sesama manusia, kita wajib untuk saling menolong. Yang merasa berkelebihan, bagikan sebagian bahan makanan yang dimiliki kepada orang lain. Mereka sangat membutuhkan kepedulian kita,” kata Jos.

Apalagi kata dia, pandemi Covid-19 telah “memukul” perekonomian banyak keluarga. “Banyak warga yang masih membutuhkan uluran tangan kita. Kalau pemerintah belum dapat menjangkau semua orang yang butuh bahan makanan, ayo kita mulai di lingkungan kita, atau seberapa mampu kita menjangkaunya. Tuhan mau kita semua berbuat baik kepada sesama kita,” ajak JoS.

Maski bantuan itu tidak seberapa, namun JoS berharap itu dapat meringankan beban keluarga. “Saya akui pemberian saya itu tidak seberapa. Tapi mudah-mudahan ini dapat meringankan beban masyarakat,” harap JoS.

Warga Minsel yang mendapat bantuan JoS terharu menerima bantuan itu.

“Hingga saat ini kami belum menerima bantuan dari pemerintah. Beruntung pak John Sumual sudah datang membagikan bahan makanan. Terima kasih banyak pak John,” ujar sejumlah warga Kecamatan Suluun Tareran saat menerima bantuan JoS.(rul mantik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *