Terjebak di Pengungsian Wamena, Warga Sulut Minta OD dan CEP Kirim Alat Transportasi untuk Pulang

Berita Utama252 views

Amurang, Jurnal6
Ribuan warga terus tinggalkan Wamena, Papua. Kerusuhan yang menyebabkan tewasnya puluhan warga dari luar daerah, jadi penyebab. Dikhawatirkan, kerusuhan masih akan terjadi.

Dari antara ribuan warga yang eksodus, terdapat warga dari Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Provinsi Sulawesi Utara. Diperkirakan, ratusan warga Sulut masih bertahan di pelabuhan laut Wamena. Mereka belum bisa pulang karena belum ada transportasi langsung ke Manado.

Hal ini diungkapkan dua warga Minsel, Ofler Timporok dan Bunga Sondakh. keduanya mengaku masih “terjebak” di Wamena. “Minta tanda tolong kepada Gubernur Sulut pak Olly Dondokambey atau Bupati Minsel Ibu Christiany Paruntu. Tolong perhatikan kami. Kami ingin segera pulang ke Sulut namun belum ada alat transportasi,” kata Bunga dan Ofler melalui telepon kepada jurnal6.com, Rabu (2/10/2019).

Dikatakan Bunga, ribuan warga dari daerah lain sudah berhasil keluar dan pulang ke kampung halamannya. Itu karena perhatian pemerintah daerah asal mereka. “Pemerintah dari daerah lain sudah mengirim alat transportasi untuk mengangkut warganya keluar dari Wamena. Kami harapkan juga Gubernur Sulut atau Bupati Minsel mau melakukan hal yang sama,” harap Bunga dan diaminkan Ofler.(rul mantik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *