Dinilai Bohongi Rakyat, CSR PT SEJ Dipertanyakan

Minsel261 views

Amurang, Jurnal6
Sorot negatif kembali menyasar PT Sumber Energi Jaya (SEJ). Perusahaan tambang emas milik pengusaha China itu dinilai bohongi rakyat sekitar tambang. Kesepakatan pemberian Corporate Social Responsibility (CSR) hingga ‘Izin’ pertambangan dikeluarkan warga sekitar, tak kunjung dinikmati semua warga lingkar tambang.

Tudingan ini disampaikan oleh warga Desa Picuan, Kecamatan Motoling Timur. “Semenjak SEJ beroperasi, mereka tidak pernah memberikan kontribusi bagi masyarakat lingkar tambang, khususnya di Desa Picuan. Sedangkan sebelumnya mereka berjanji memberikan kontribusi pada pembangunan desa. Ini jelas membuat masyarakat kecewa,” kata Sampel Kasenda, warga Picuan.

Seharusnya, kata dia, jika memang PT SEJ tidak memberikan janji tersebut, warga Picuan tidak akan pernah merestui aktivitas tambang emas di wilayah desanya. “Kalau dari awal PT SEJ audah mengatakan bahwa mereka tidak akan memberikan kontribusi CSR unyuk desa kami, sejak awal sudah kami tolak. Mending dibuat tambang rakyat saja, kan tidak ada keuntungannya bagi desa kami sendiri,” semburnya.

Dikatakannya juga, PT SEJ diskriminasi terhadap warga Picuan. Bantuan dan kontribusi selama ini hanya diberikan pada dua desa yakni Tokin dan Karimbou. Sedangkang warga Picuan lebih sering mendapat pengusiran. “Bisa dikatakan Picuan didiskriminasi soal kewajiban perusahaan pada warga lingkar tambang. Perlu diingat sebagian besar wilayah pertambangan ada di Picuan. Sedangkan warga hanya mengambil batuan yang sudah dibuang oleh pihak perusahaan saja, dilaporkan ke polisi. Padahal kami hanya ingin meminta kewajiban dari pihak perusahaan,” paparnya.(rul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *