Begini Gaya Kocak Forkopimda Minsel di Perayaan 17 Agustus

Minsel263 views

Amurang, Jurnal6
Sukacita kemerdekaan membahana di seluruh Nusantara. Ekspresinya diluapkan dengan berbagai gaya. Tak terkecuali di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).

Usai upacara pengibaran bendera di lapangan Kantor Bupati Minsel, ratusan pejabat, masyarakat dan pelajar, gelar foto bersama. Di antara ratusan undangan dan peserta upacara itu, terekam aksi kocak anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) saat diabadikan dengan belasan kamera.

Gaya pertama, para pejabat daerah itu memperagakan layaknya girlband Jkt 48 dan 7Icons. Yakni, dengan saling merangkul bahu dan kaki kanan dijulurkan ke depan.

Belum habis sampai di situ, anggota Forkopimda yang terdiri dari Wakil Bupati Minsel Franky Wongkar, Kajari Minsel I Wayan Eka Miartha, Ketua Pengadilan Negeri Amurang Royke Inkiriwang, Ketua Pengadilan Agama, Kapolres Minsel Winardi Prabowo dan Perwira Penghubung Kodim Minahasa Jimmy Lotulung, melanjutkan sesi foto kocaknya. Dengan membentuk 1 baris, mereka memperagakan gaya mainan kereka api. Dan, masih banyak lagi gaya kocak yang diperagakan.

Aksi bebas Forkopimda Minsel saat berfoto ria ini memantik pujian warga yang sempat melihatnya. “Benar-benar kompak. Ini adalah teladan yang baik yang ditunjukkan Forkopimda Minsel,” kata Jan Pelle, salah satu undangan dalam upacara pengibaran bendera di Minsel.

“Mereka (Forkopimda, red) benar-benar bersukacita merayakan HUT kemerdekaan Indonesia, salut buat mereka,” timpal warga Minsel yang lain.(rul mantik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *