Tampil Memukau, 300 Siswa-Siswi SMKN I Manado Meriahkan HUT RI Ke 74 Pemprov Sulut

Berita Utama445 views

Upacara Peringatan HUT kemerdekaan RI ke 74 tahunyang digelar pemerintah Propinsi Sulawesi Utara Sabtu (17/8-2019) berlangsung hikmat dan meriah.

Suksesnya kegiatan tersebut tidak lepas dari dukungan berbagai pihak termasuk keterlibatan 300 siswa-siswi SMK I Manado dalam kelompok  oubade membawakan sejumlah lagu-lagu Nasional dan Daerah seperti Hari Merdeka, Berkibarlah Bendera Negeri ku, Ohapi Hapiku, Esa Mokan dihadapan ribuan  peserta upacara  yang dipimpin Gubernur Olly Dondokambey selaku Inspektur Upacara.

Keterlibatan Siswa-siswi SMK I Manado Mendapat Apresiasi Gubernur Olly Dondokambey

Selain berpartisipasi melalui paduan suara, SMKN I Manado mengikutkan 1 pleton Pramuka dalam kegiatan yang berlangsung di lapangan KONI Sario Manado.

Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven O.E Kandouw mengapresisi keterlibatan paduan suara siswa-siswi SMK I dibawah binaan Kepala Sekolah (Kepsek) Drs.Moodie Lumintang, S.Pd  yang telah tampil dengan baik dihadapan ribuan peserta upacara.

Kepala Sekolah SMK I Manado Drs. Moodie Lumintang, SPd bersama Guru-guru Pembina Serta Siswa-siswi Peserta Paduan Suara

Sementara itu Kepsek Drs.Moodie Lumintang, S.Pd  yang juga menjabat sebagai ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS ) SMK Sulut mengatakan,  keterlibatan SMKN I Manado mengikuti kegiatan  17 Agustus  bukan kali ini saja, namun hampir setiap tahun selalu berpartisipasi  dalam moment tersebut bahkan dalam setiap kegiatan pemerintah Provinsi SMK N I Manado selalu dilibatkan.

“ Pada kesempatan ini saya menyampaikan terima kasih kepada bapak Gubernur dan Wakl Gubernur, Kepala Dinas Pendidikan yang selalu memberikan kepercayaan bagi siswa-siswi kami dalam setiap kegiatan terlebih pada peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 74 tahun 2019. Mudah-mudahan ini bisa memacu semangat anak –anak didik kami untuk lebih meningkatkan prestasinya, “ harap Lumintang. (stem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *