Manado Masuk Finalis Contact Center World Se-Asia Pacifik

THAILAND,JURNAL6.COM- Kota Manado menjadi salah satu finalis untuk 2 kategori kegiatan internasional Contact Center World yaitu Best Emergency Service Center dan Best Public Service Center 2019 se Asia Pacific yang dilaksanakan di Hotel JW Marriot Phuket – Thailand.

Untuk hari pertama Rabu, 17 Juli 2019 ini Walikota Manado G.S Vicky Lumentut yang terundang dan diwakili oleh Wakil Walikota Manado Mor D. Bastiaan mempresentasikan Manado Siaga 112 untuk kategori Best Emergency Service Center di hadapan Contact Center World dan peserta se Asia Pasific.
Wakil Walikota Manado memaparkan mekanisme dan manfaat Call Center Manado Siaga 112. “Masyarakat Manado sangat terbantukan dengan adanya Manado Siaga Call Center 112. Segala pengaduan dan pelaporan masyarakat melalui telepon 112 langsung ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kota” kata Wawali.
“Manado Siaga Call Center 112 membuat pelayanan pemerintah kepada masyarakat semakin lebih baik” ujar Wawali.
“Intinya pelayanan Manado Siaga 112 bukan hanya pelayanan biasa tapi lebih kepada pelayanan kemanusiaan’ tambah Wawali, yang membuat semua hadirin memberikan applaus.
Setelah selesai mempresentasi Wakil Walikota Manado langsung di wawancara oleh pihak Contact Center World ttg pengalaman dan pendapat kota manado yang telah dua kali mengikuti kegiatan ini. “Pemerintah kota manado sangat beryukur dan berterimah kasih dengan masuknya Manado sebagai finalis kegiatan ini.. It’s Good and Fantastic” jelas Wawali.
Ikut mendampingi Wakil Walikota pada kegiatan ini Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Manado Erwin S. Kontu.

Menurut Kontu kegiatan presentasi ini akan dilanjutkan pada besok hari (18/7) dengan kategori Best Public Service dan kembali pak Wakil Walikota yang akan mempresentasi.
“Kami yakin kota manado akan menjadi salah satu yang terbaik karena kedua kategori yang kami ikuti ini sudah dan sementara diimplementasi di manado, malahan manfaatnya telah dirasakan oleh masyarakat kota manado” kata kadis Erwin.

Ajang kegiatan dari Contact Center World diikuti oleh berbagai utusan baik dari pemerintahan, perbankan dan swasta se asia pasific. Peserta dari Indonesia untuk pemerintah diwakili oleh Pemerintah Kota Manado Propinsi Sulut dan Kabupaten Musi Banyuasin Propinsi Sumsel sedangkan dari pihak perbankan dan swasta adalah Bank Indonesia, BCA, Otoritas Jasa Keungan, Biznet.

(ONAl GAMPU )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *