Puteri Indonesia Lingkungan Bertemu Bupati Minsel

Artis, Minsel, Nasional832 views

Amurang, Jurnal6.com

Nama besar Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) telah menasional. Terbukti, banyak tokoh tingkat nasional yang tertarik dengan Minsel. Tak terkecuali, pengusaha, politisi, eksekutif, legislatif dan bahkan modeling, ingin datang ke Minsel.

Teranyar, Puteri Indonesia Lingkungan 2019, Jolene Marie Cholock Rotinsulu, menyambangi Kabupaten Minsel. Runner Up 1 Puteri Indonesia 2019 ini bertemu langsung dengan Bupati Minsel, Christiany Eugenia Paruntu. Pertemuan digelar di Kantor Bupati Minsel, Senin (8/4/2019) kemarin.

Pada pertemuan itu, kedua wanita cantik ini terlibat dialog. Inti dari dialog mereka soal penanganan lingkungan, sosial budaya dan potensi yang dimiliki Kabupaten Minsel. “Bertepatan, kita di Minsel lagi giat-giatnya menjalankan program pengurangan sampah plastik, bersih-bersih pesisir pantai dan menciptakan beberapa desa Proklim. Itu salah satu yang kami bicarakan,” kata CEP, sapaan akrab Bupati Minsel, yang saat itu ikut didampingi puteranya, Adrian Jopie Paruntu (AJP).

Program lingkungan hidup Pemkab Minsel, mendapat pujian puteri dari pasangan Roy Gustaf Rotinsulu dan Allery Lee Cholock. Menurut dia, program Pemkab Minsel telah bersinergi dengan program pemerintah pusat. “Saya kagum dengan program lingkungan hidup dari Bupati Minsel, ibu Christiany Paruntu. Pemkab Minsel benar-benar serius dalam melestarikan lingkungan hidup,” ujar Jolene.

Diapun berjanji untuk mempromosikan potensi Kabupaten Minsel di ajang Miss International di Jepang. “Saya pasti akan mempromosikan semua potensi Kabupaten Minsel di Jepang nanti. Karena ketika membawa selempang Puteri Indonesia, semua program-program Pemerintah dari manapun siap kami support,” janji Jolene.(rul mantik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *