Saksikan Penyerahan Hasil Evaluasi SPBE dari KemenPAN-RB, CEP: Peningkatan Pelayanan Publik Harga Mati!

Jakarta, Jurnal6

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), mengundang Bupati Minahasa Selatan (Minsel), Christiany Eugenia Paruntu. Undangan itu terkait penyerahan hasil evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Kegiatan ini digelar di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (28/3/2019).

Sejumlah bupati dan walikota dari seluruh pulau di Indonesia, hadir dalam kegiatan itu. Gubernur se-Indonesia, juga ikut hadir dalam kegiatan yang dibuka Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla.

CEP, sapaan akrab Bupati Minsel, mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan oleh KemenPAN-RB itu sangat penting, karena berkaitan erat dengan sistem pelaksanaan pemerimtahan di Minsel. “Sistem pemerintahan di Minsel akan semakin kuat, peningkatan pelayanan publik akan semakin efektif dan efisien, jika sistem pemerintahan berbasis elektronik benar-benar diterapkan di suatu daerah. Hal inilah yang telah kita lakukan di Minsel,” kata CEP.

Untuk menyukseskan program itu, CEP telah menginstruksikan semua kepala Perangkat Daerah (PD) untuk menerapkan SPBE. “Itu terutama SKPD yang melakukan pelayanan administrasi publik. Peningkatan pelayanan masyarakat adalah harga mati,” tandas CEP.(rul mantik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *