Ratusan Tahanan Malendeng Menangis, Duet Christiany Paruntu – Marlina Siahaan Penyebabnya

Manado532 views

Amurang, Jurnal6

Wajah ratusan penghuni Rumah Tahanan (Rutan) Malendeng, sembab. Linangan airmata haru membasahi. Mereka yak kuasa menahannya saat menyaksikan duet Bupati Minahasa Selatan (Minsel) dan eks Bupati Bolaang Mongondow, Marlina Moha Siahaan.

CEP – MMS, begitu sapaan akrab dua figur pemimpin tersebut, membawakan lagu “Indah Rencana-Mu Tuhan”. Lagu yang identik dengan lagu rohani kristiani itu, dinyanyikan keduanya di dalam Gereja Abigail, Rutan Malendeng, Jumat (1/3/2019). Ibadah bersama penghuni Rutan dan Bupati Minsel ini, dihadiri sekira 600 tahanan.

Marlina Moha Siahaan dan Christiany Eugenia Paruntu, saat menyanyikan lagi “Indah Rencana-Mu Tuhan.(foto: rul)

Para tahanan terlihat tidak dapat menahan air mata mereka. Sebab, lagu tersebut dinyanyikan keduanya, juga sambil meneteskan airmata. “Kami benar-benar terharu. Kedua wanita yang pernah dan masih berkuasa memimpin kabupaten ini, benar-benar menyanyi dengan hati,” ungkap Kamrin, salah satu warga binaan Rutan Malendeng.

Dalam kunjungan itu, CEP juga menyampaikan kesakaiannya. Dia menceritakan di depan tahanan, bagaimana proses dia dipanggil Tuhan. “Saya benar-benar berubah dan menyerahkan hidup saya kepada Tuhan. Semua kesia-sian telah saya tinggalkan saat saya datang kepada Tuhan,” ungkap bupati dua periode itu.

Usai ibadah, CEP berbagi kasih dengan semua tahanan. “Pemberian saya ini tidak seberapa, namun ini bagian dari rasa peduli saya dengan teman-teman warga binaan di Rutan Malendeng,” tegasnya.

Ikut hadir dalam kunjungan dan ibadah bersama itu, Ketua DPRD Jenny Tumbuan, Caleg DPR-RI Adrian Joppy Paruntu, evangelis Pdt Eril Siregar, James Arthur Kojongian, serta rombongan warga Minsel lainnya.(rul mantik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *