Minsel Luncurkan Kartu Identitas Anak, Simak Persyaratannya

Minsel555 views

SorotanNews–Peluncuran program pengadaan Kartu Identitas Anak (KIA) di Kabupaten Minahasa Selatan digelar, Rabu (17/10) pagi tadi.

Launching tersebut dipimpin langsung Sekretaris Daerah Denny Kaawoan yang didampingi Kepala Dukcapil Minsel Corneles Mononimbar.

Kaawoan dalam kesempatan itu mengatakan KIA menjadi urusan wajib bagi pemerintah dalam memberi jaminan kepastian hukum identitas anak. Maka menjadi penting semua anak di kabupaten Minahasa Selatan untuk memiliki kartu identitas.

“Tidak terkecuali. Baik yang baru lahir atau yang sudah usai sekolah,” ungkap Kaawoan.

Mengenai apa prasyarat pengurusan KIA timpal Kadis Dukcapil Corneles Mononimbar tidak ribet.

“Hanya perlu membawa foto kopi Kartu Keluarga saja. Sudah langsung diproses,” kata Mononimbar.

Nah untuk menjamin durasi pelayan supaya tidak terlalu lama. Aku Mononimbar pihaknya sudah menyiapkan operator khusus untuk melaukan pembuatan KIA. (glas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *